Judul buku : Potret dan Masalah Pekerja Anak di Kabupaten Padang Pariaman
Penulis : Armaidi Tanjung, S.Sos, MA.
Penerbit : Pustaka Artaz
Cetakan Edisi Revisi : April 2018
ISBN : 978-979-8833-15-1
Halaman : xvi + 137.
Buku ini lahir berdasarkan pengamatan dan penelitian langsung sebagai tenaga pendampingi Program Kegiatan Pengurangan Pekerja Anak Dalam Rangka Mendukung Program Keluarga Harapan, yang dikenal dengan PPA-PKH tahun 2016.
Buku ini
menjelaskan bagaimana potret dan masalah pekerja anak di Kabupaten Padang
Pariaman. Anak-anak yang sudah bekerja, berhenti sekolah dan kemudian menjadi
pekerja. Beragam pekerjaan yang dilakukan anak-anak yang sudah putus sekolah
tersebut.
Buku ini juga
menguraikan latar belakanga kedua orangtuanya, baik ayah maupun ibu. Termasuk
bagaimana pekerja anak berhenti sekolah
dan memilih bekerja.
Tingginya
angka putus sekolah yang terjadi pada usia sekolah sampai tingkat menengah
(umur 7 hingga 19 tahun) dapat berimplikasi terhadap rendahnya tingkat
partisipasi masyarakat dalam pelaksanaan pembangunan. Pendidikan yang rendah
menunjukkan rendahnya pula kualitas sumber daya manusia pada masyarakat.
Berkaitan
dengan itu, Pemerintah Kabupaten Padang Pariaman memberikan perhatian yang
besar terhadap pendidikan anak usia sekolah. Anggaran pendidikan pun diberikan
porsi yang lumayan banyak. Pembangunan sarana prasarana pendidikan terus
digenjot. Ratusan hektar lahan disiapkan di Korong Tarok Kayutanam untuk
pembangunan perguruan tinggi seperti univesitas, sekolah tinggi dan institut.
Semuanya bertujuan agar Padang Pariaman menjadi kabupaten pendidikan dan sangat
bersungguh-sungguh membangun sektor pendidikan.
Namun
kenyataan yang tidak bisa dibantah, masih ditemui anak yang putus sekolah,
berhenti tidak sekolah lagi. Anak-anak yang berhenti sekolah, selanjutnya
menjadi pekerja anak. Mereka seharusnya sekolah, tapi dengan berbagai alasan
anak-anak sudah bekerja. Beruntung Kementerian
Ketenagakerjaan melalui Direktorat Jenderal Pembinaan
Pengawasan Ketenagakerjaan & K3 melaksanakan program Pengurangan Pekerja Anak dalam rangka Mendukung Program Keluarga Harapan
(PPA-PKH).
Buku ini patut diberikan apresiasi, karena
melihat permasalahan pekerja anak dari bawah dan apa adanya. Buku ini dapat pula menjadi rujukan dalam permasalahan
pekerja anak di daerah kabupaten/kota.
Hasil
amatan dari penulis dalam pendampingan anak dalam program PPA PKH hampir separohnya
sudah tidak tinggal lagi bersama ayah atau ibu kandunganya. Kebanyakan pekerja
anak itu lahir dari pasangan ayah dan ibu yang memiliki tingkat pendidikan
rendah. Kemiskinan itu terjadi karena rendahnya tingkat pendidikan, dimulai
dari pendidikan orang tua.
Disamping
itu penulis memberikan kesimpulan yang brilian dari tulisannya, yakni saran
tentang pentingnya program PPA PKH yang terbukti mampu mengembalikan pekerja
anak ke bangku sekolah. Sebab anak mempunyai hak untuk mendapatkan layanan
pendidikan yang layak. Maka elemen terkait di bidang pendidikan diharapkan
mewadahi dan menerima mereka dalam memenuhi hak mereka.
Pendokumentasian
pikiran, gagasan dan data dari pelaksanaan beberapa program dalam bentuk buku,
sangat langka dilakukan. Padahal itu adalah penting untuk menjadi pegangan.
Sebab kegiatan hanya dibuat dalam bentuk laporan, kesannya terlalu normatif,
tapi jika dibuat dalam bentuk buku, akan mendorong banyak orang untuk membaca.
Buku
ini menjadi relevan dalam penyelesaian masalah sosial yang harus dimulai dari data dan pemetaan masalah. Sebab banyak
orang berkata bagaimana seseorang menyelesaikan suatu masalah, jika dia tidak
punya data dan tidak mengenali akar permasalahannya. Mengenali masalah adalah
sudah sebagian dari penyelesaian masalah. Sebab masalah pekerja anak ini sudah
terjadi sejak manusia itu ada. Banyak sudut pandang orang terhadap pekerja anak
atau anak bekerja, yang dipengaruhi oleh nilai atau norma yang dianutnya
termasuk faktor budaya.
Berikut
isi buku ini:
BAB I : PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
B. Rumusan dan Batasan
C. Lokasi Penelitian
D. Metodologi Penulisan
E. Selayang Pandang Kabupaten Padangpariaman
BAB II: PEKERJA
ANAK DALAM TINJAUAN
- Pengertian Anak
- Perkembangan dan Pertumbuhan Masa
Anak-Anak
- Pekerja
Anak dan Masalahnya
- Faktor Penyebab Pekerja Anak
- Kebijakan
Pemerintah Dalam Penangganan
Pekerja Anak
BAB III: POTRET PEKERJA
ANAK DI
KABUPATEN PADANGPARIAMAN
A.
Jenis
Kelamin
B.
Umur
C.
Anak
ke dan jumlah Bersaudara
D.
Pendidikan
E.
Pekerjaan
F.
Lama
bekerja
G.
Alasan
berhenti /tidak sekolah
H.
Tinggal
bersama
I.
Rata-rata
lama bekerja sehari
J.
Penghasilan
K.
Penggunaan
upah
L.
Siapa
yang mengajak bekerja
M.
Sudah
bekerja sebelumnya
N.
Alasan
bekerja sekarang
O.
Cita-cita
P.
Merokok
Q.
Kemampuan
Baca al-Qur’an
R.
Melaksanakan
shalat 5 kali sehari semalam
BAB IV : POTRET AYAH DARI PEKERJA ANAK
A. Umur ayah
B. Usia menikah ayah
C. Pendidikan
formal ayah
D. Pekerjaan ayah
E. Status pekerjaan
ayah
F. Upah yang
diterima ayah
G. Penghasilan ayah
BAB V : POTRET IBU DARI PEKERJA ANAK
A. Umur Ibu
B. Usia menikah ibu
pekerja anak
C. Perbedaan Usia
Ayah dan Ibu Pekerja Anak
D. Pendidikan
formal ibu pekerja anak
E. Pekerjaan ibu
pekerja anak
F. Status pekerjaan
ibu pekerja anak
G. Upah yang
diterima ibu pekerja anak
H. Penghasilan
rata-rata
I. Status
perkawinan ayah dan ibu
BAB
VI: POTRET TEMPAT TINGGAL PEKERJA ANAK
A. Status
kepemilikan tempat tinggal
B. Kondisi tempat
tinggal
C. Kondisi
ruangan tempat tinggal
D. Kondisi MCK
E. Bantuan yang
diperoleh
BAB VII : PEMBINAAN DI SHELTER
A. Persiapan prashelter
B. Suka Duka Selama di Shelter
C. Pasca
Shelter
BAB VIII : PENUTUP
A. KESIMPULAN
B. SARAN
FOTO-FOTO KEGIATAN
INDEKS
DAFTAR PUSTAKA
BIODATA PENULIS